Nikmatnya Sup Iga sawi Putih
Resep Masakan - Seperti biasa bunda sebelum masak kita persiapkan dahulu bahan-bahannya, bahan-bahan untuk memasak sup iga sawi putih sebagai berikut :
- 500 gram iga sapi
- 1 liter air
- 2 sendok makan minyak goreng
- 1 batang daun bawang, dipotong-potong
- 1 batang seledri, dipotong-potong
- 3 siung bawang putih, dimemarkan
- 1 buah bawang bombay, cincang kasar
- 1/2 buah pala, dimemarkan
- 4 buah cengkeh
- 4 buah kapulaga, dimemarkan
- merica, gula pasir, garam secukupnya
- 1 buah worrtel, potong 2 cm dibelah dua
- 1 buah tomat, potong juring
- 5 lembar sawi putih, potong-potong bebas
Cara membuat Sup iga sawi putih
- Rebus iga sapi dan air dengan api kecil
- Panaskan minyak goreng, tumis semua bumbu hingga harum.
- Masukan ke dalam rebusan iga, masak hingga matang
- Masukan wortel, sawi putih, tomat.
- Aduk rata hingga matang, angkat dan sajikan saat masih panas
Hasilnya 5 porsi sup iga sawi putih yang menggugah selera
selamat mencoba bunda
semoga masakan kita menjadikan keluarga selalu berselera untuk makan
0 komentar:
Posting Komentar